Desain Rumah Mungil Type 27
Halo pengunjung setia architectaria.com, apa kabar anda semua? semoga anda dan keluarga senantiasa sehat selalu. Tidak terasa kita sudah berada dipenghujung tahun 2008, tentu ada banyak hal yang terjadi dalam keseharian anda sepanjang tahun ini. Apakah anda sudah mempersiapkan acara khusus untuk mengakhiri tahun ini dan menyambut tahun 2009? saya berharap anda dapat merayakan hari pergantian tahun nantinya dalam keadaan suka cita dan menyenangkan.
Pada posting artikel kali ini saya akan menampilkan gambar sketsa desain rumah mungil type 27. Tentu saja desain ini free alias gratis, dan dapat anda pergunakan jika desain rumah ini sesuai dengan kebutuhan anda. Ada banyak comments yang masuk melalui website architectaria.com yang meminta desain rumah mungil, tetapi tidak seluruhnya bisa saya penuhi. Anda tentu mengerti bahwa saya juga memiliki kesibukan dan tanggung jawab sendiri, tetapi saya tetap berusaha untuk membuatkan beberapa gambar desain rumah khususnya desain rumah mungil.
Gambar 1 - Denah dan Tampak Depan Bangunan (Klik Pada Gambar Untuk Memperbesar)
Dan yang saya pilih pada kesempatan kali ini adalah menampilkan desain rumah mungil type 27, rumah ini terdiri atas 2 kamar tidur, ruang tamu, ruang keluarga, beranda yang juga berfungsi sebagai tempat menerima tamu, dapur, dan taman (depan dan belakang). Jika anda memiliki lahan/kavling dikawasan perumahan, desain rumah ini dapat anda kembangkan lagi dlam bentuk layout baru yang tentu sesuai dan mengakomodasi kebutuhan anda dan keluarga. Gambar desain rumah yang saya tampilkan hanyalah gambar referensi buat anda.
Gambar 2 - Denah/Layout Bangunan (Klik Pada Gambar Untuk Memperbesar)
Gambar 3 - Tampak Depan Bangunan (Klik Pada Gambar Untuk Memperbesar)
Perkiraan biaya untuk membangun rumah seperti gambar desain diatas adalah sebesar: 1,5 jt/m2 dan estimasi biaya produksi total untuk rumah seluas 27 m2 adalah sebesar: 40 s/d 45 jt rupiah. Tentunya perkiraan/taksiran biayanya harus disesuaikan dengan upah dan harga material dikota anda, dan biaya diatas tidak termasuk harga tanah (hanya harga/biaya produksi rumahnya saja).
Demikian posting artikel kali ini, semoga desain rumah mungil type 27 seperti pada gambar diatas bermanfaat buat anda. Pada kesempatan seri desain rumah mungil berikutnya saya akan menampilkan gambar desain rumah mungil type 30, type 36, dan type 45. Selamat menyambut akhir tahun 2008 buat anda, semoga ditahun 2009 nanti semua menjadi lebih baik untuk kita semua.
sumber:http://architectaria.com
sumber:http://architectaria.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar